"Semua yang kita lakukan tidak ada yang sia, suatu saat kita pasti memetik hasilnya"

Kamis, 18 September 2014

Safety Talk Jumat Pagi



Pagi ini Jumat tanggal 19 September 2014, seperti biasa sebelum memulai kegiatan rutinitas kami bekerja di TBBM Baturaja kami melaksanakan safety talk dan doa bersama AMT TBBM Baturaja mulai pkl. 06.00 WIB - 06.30 WIB. Pada kesempatan ini hadir pula Assistant HSE TBBM Baturaja Bpk. Galih Rakasiwi, AMd. yang ikut memberikan arahan dan pencerahan terkait aturan keselamatan kerja di lingkungan PT Pertamina (Persero) TBBM Baturaja. Beliau menyampaikan bahwa Aspek HSSE menjadi tanggungjawab bersama semua pihak yang bekerja di lingkungan TBBM Baturaja. Semua wajib mematuhi dan melaksanakannya dengan penuh tanggungjawab sesuai dengan tugasnya masing-masing (memakai APD, menurunkan APAR, mengganjal ban, mematikan mesin, tidak mengobrol di area filling sheed dll). Kepedulian kita adalah keselamatan bersama, maka diharapkan kepada semua AMT untuk dapat mengintervensi siapa saja yang memang tidak safety atau tidak sesuai dengan aturan keselamatan yang ditentukan di area TBBM Baturaja. Selain itu juga disampaikan kepada semua AMT untuk dapat menjaga kebersihan dan membudayakan prilaku hidup bersih dengan tidak membuang sampah sembarangan pada tempat yang telah disediakan (sesuai dengan jenisnya) dan atau mengotori fasilitas umum yang ada di TBBM  Baturaja.

Salam Semangat,
Denny

Tidak ada komentar:

Posting Komentar